Para pecinta kopi tentu mengetahui ada banyak cara dan teknik dalam membuat kopi yang nikmat baik cara , tradisional maupun yang lebih modern, cara yang sederhana maupun yang lebih rumit. Saya pribadi lebih menyukai kopi tanpa ampas dan cita rasa yang kuat seperti misalnya espresso. Sekali lagi ada cara untuk mendapatkan espresso yang sederhana dan juga cara yang rumit. Kemajuan teknologi sekarang memungkinkan kita untuk membuat dan menikmati kopi sendiri espresso di rumah atau di kantor dengan kualitas yang reliabel setiap harinya dengan menggunakan mesin pembuat espresso. Ada banyak mesin yang ditawarkan di pasaran salah satunya mesin Nespresso.
Nespresso sendiri adalah nama merek Nestlé Nespresso S.A., sebuah anak perusahaan Nestle di Swiss yang menciptakan mesin pembuat espresso sendiri dengan sistemnya. Mesin Nespresso membuat espresso secara otomatis dengan menggunakan sistem Kapsul sekali pakai yang berisi kopi bubuk yang diantaranya diberikan perasa tertentu. Cara membuat kopinya sangat sederhana karena semua sudah otomatis, yang perlu dilakukan oleh pengguna mesin hanya memasukan air dalam wadah yang tersedia, memasukkan kapsul kopi dan menekan tombol yang biasanya terdiri dari dua opsi, espresso atau lungo. Kelebihan dari mesin nespresso ini adalah kemampuannya untuk membuat espresso dalam hitungan detik serta konsistensi kualitas krema yang dihasilkan.
Mesin dan Kapsul Nespresso sendiri dijual secara eksklusif di gerai-gerai resmi (Nespresso boutique) dan beberapa tempat retail yang ditunjuk dengan harga yang bervariasi tergantung dari kemampuan mesin. Sayangnya di Indonesia tidak ada Nespresso boutique atau penjual lokal resmi. Lokasi terdekat adalah di Singapura, Malaysia dan Thailand. Akan tetapi jangan khawatir karena di Indonesia selalu banyak cara untuk mendapatkan barang-barang yang tidak masuk resmi, cuma yang repot tentu saja kalau ada masalah garansi. Beberapa toko online (daring) sudah menawarkan mesin dan kapsul tentu saja harganya agak sedikit tinggi dibanding dari butik resmi.
Seperti sudah disebutkan, mesin nespresso ini hanya bisa mengolah kopi dengan kapsul yang juga dikeluarkan secara ekslusif. ada berbagai variasi rasa kopi mulai dari original, decaf, rasa spesial, juga tingkat intensitas rasa espresso yang dihasilkan serta jenis dan asal kopi yang ditawarkan ke pasaran. Tapi sebagai pecinta kopi mungkin kita punya koleksi kopi dari berbagai tempat yang ingin kita buat sebagai espresso tapi tidak memungkinkan karena tidak ada kapsul yang ditawarkan.
Alternatif yang kita bisa lakukan adalah dengan memodifikasi kapsul untuk mesin nespresso. Cara pertama adalah dengan membeli kapsul multi pakai yang banyak ditawarkan di toko online seperti ebay dan amazon. Kapsul multi pakai ini ada yang terbuat dari stainless steel dan juga dari plastik. Tapi untuk itu kita butuh mengeluarkan uang ekstra sekitar USD $ 10 – 50 untuk membelinya.
Solusi lainnya adalah dengan mendaur ulang kapsul nespresso yang sudah kita pakai. Modalnya pun cukup sederhana; kapsul bekas dan aluminium foil secukupnya. Berikut cara memodifikasi kapsul nespresso
- Ambil kapsul bekas, buang lapisan aluminium atas dan bersihkan.
- Isi kapsul tadi dengan kopi bubuk yang anda suka kira-kira 1,5 – 2 sendok teh, tekan-tekan tapi jangan terlalu padat
- Potong aluminium foil secukupnya dan untuk menutup bagian atas kapsul sampai rapat
- Kapsul daur ulang siap digunakan
*Catatan:
- Gunakan bubuk kopi yang tidak kasar tetapi tidak terlalu halus.
- Gunakan “feeling” dan selalu uji coba sampai mendapat formula yang pas untuk tingkat kepadatan dan volume kopi yang dimasukkan ke dalam kapsul.
- Jangan terlalu padat memasukkan kopi dalam kapsul karena akan membuat mesin terlalu berat bekerja dalam memberikan tekanan air ke kapsul dan bisa merusak mesin.
- Satu kapsul bekas biasanya bisa digunakan 2-3 kali.
Leave a Reply